LG G7 ThinQ Bakal Dibekali Dengan “Boombox Speaker”

SinyalMagz.com – Salah satu rumor yang kini sedang hangat beredar adalah soal keberadaan smartphone anyar LG G7 ThinQ. Dimana dikabarkan smartphone G7 ThinQ series ini nantinya akan mengusung layar super terang yang mampu disetel hingga 1.000-nit.

Terbaru, LG G7 ThinQ juga disebut-sebut akan dibekali dengan “Boombox Speaker”, yang mana dikabarkan akan memiliki kemampuan 10 kali lipat lebih keras dan nyaring. Setidaknya begitu yang diindikasikan LG via teaser foto terbarunya.

Boombox Speaker sendiri mengandalkan desain ruang resonansi khusus di dalam smartphone.

Berdasarkan teaser, ruang resonansi itu memiliki porsi yang lebih banyak ketimbang modul speaker ponsel konvensional. Hasilnya, Boombox Speaker mampu mengantarkan suara yang lebih keras, namun tetap jernih.

Hal ini disebabkan level suara dasar bisa ditingkatkan hingga 6 GB, sebagaimana dilaporkan Engadget, Senin (30/8/2018).

Selain itu, suara bass-nya juga diklaim dua kali lipat lebih dalam. Apalagi ketika ditempatkan pada permukaan atau kotak yang solid. Jadi, tak perlu lagi menyambungkan smartphone dengan speaker portable ketika ingin mendengarkan lagu lebih keras bersama teman-teman.

Soal desain, LG G7 ThinQ dikatakan mengusung layar OLED 6,1 inci dengan rasio 18:9. Ada “poni” di sisi atas yang mirip dengan iPhone X.

Untuk urusan dapur pacu, LG G7 ThinQ bakal dibekali chip Snapdragon 845 dengan RAM 4 GB, storage 64 GB, kamera ganda 16 MP, dan baterai 3.000mAh.

Perlu dicatat, fitur dan spesifikasi bocoran-bocoran lain soal LG G7 ThinQ memang sudah banyak berseliweran di internet. Salah satunya adalah fitur AI Cam, yang mampu menganalisa subyek foto dan memilih penyetelan pemotretan secara otomatis.

Ada juga fitur QLens yang mampu mengenali landmark, makanan, dan benda lainnya.

Intinya, smartphone ini bakal memiliki fungsi-fungsi berbasis kecerdasan buatan “ThinQ”.

 

Halaman selanjutnya:

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled