Lenovo Vibe K4 Note VS Infinix Zero 3

Kamera

Fitur kamera yang terdapat pada Lenovo Vibe K4 Note dan Infinix Zero 3.

Fitur kamera yang terdapat pada Lenovo Vibe K4 Note dan Infinix Zero 3.

Menyasar pengguna yang hobi jeprat-jepret, salah satu keunggulan Infinix Zero 3 adalah resolusi kamera utama yang mencapai 20,7 MP. Dengan resolusi ini, secara teori Anda bisa mencetak foto hingga ukuran tersebut dan tetap mendapatkan detail yang baik. Sedangkan kamera Lenovo Vibe K4 Note mendukung resolusi 13 MP yang sudah jamak digunakan pada smartphone kelas menengah.

Kedua kamera depannya, sama-sama memiliki resolusi hingga 5 MP. Yang membedakan, kamera depan Infinix mendukung video dengan resolusi 1080p, dan kamera depan Lenovo hanya mendukung resolusi di bawahnya dan tidak menyediakan pilihan untuk mengubah ke resolusi lain.

Kamera utama pada kedua smartphone tersebut dilengkapi dengan dual tone flash sehingga hasil tangkapan dalam kondisi gelap menjadi lebih baik tanpa menghasilkan gambar yang terlalu silau. Lagi-lagi untuk urusan kamera, Infinix lebih unggul dimana kamera depan menyertakan lampu kilat sedangkan Lenovo tidak. Dari aplikasi kamera masing-masing juga terlihat Infinix menyediakan pengaturan yang lebih lengkap dan beragam.

Agar hasil pengujian berimbang, SINYAL menggunakan pilihan pengaturan secara default pada keduanya. Untuk kondisi outdoor siang hari, keduanya tampil baik. Meski pada Infinix hasilnya terlihat lebih baik saat di zoom.

Pengambilan gambar menggunakan kamera utama Lenovo Vibe K4 Note (kiri) dan Infinix Zero 3 (kanan).

Pengambilan gambar menggunakan kamera utama Lenovo Vibe K4 Note (kiri) dan Infinix Zero 3 (kanan).

Kondisi sore menjelang malam, kamera mampu menangkap cahaya lampu di sekitar dan menampilkannya dengan warna yang baik. Meski noise masih sedikit terlihat namun tidak sampai mengganggu gambar secara keseluruhan. Namun untuk Infinix hasilnya terlihat lebih jelas dan tajam.

Hasil foto fitur Makro mengenakan kamera primer Lenovo Vibe K4 Note (kiri) dan Infinix Zero 3 (kanan).

Hasil foto fitur Makro mengenakan kamera primer Lenovo Vibe K4 Note (kiri) dan Infinix Zero 3 (kanan).

Pada mode makro, foto dari kamera depan Lenovo terlihat lebih terang dibanding Infinix. Namun untuk tingkat ketajaman, Infinix yang lebih unggul.

Pengambilan gambar Selfie menggunakan kamera sekunder Lenovo Vibe K4 Note (kiri) dan Infinix Zero 3 (kanan).

Pengambilan gambar Selfie menggunakan kamera sekunder Lenovo Vibe K4 Note (kiri) dan Infinix Zero 3 (kanan).

Hal yang sama juga terjadi pada kamera depan, dimana kamera depan Lenovo terlihat mampu menangkap gambar lebih terang. Hal ini juga menjadi nilai tambah, karena saat kondisi kurang cahaya, Lenovo mampu menampilkannya lebih terang. Namun jika kondisi gelap sudah tidak tertolong, tanpa lampu kilat, hasil Infinix jadi lebih unggul.

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled