Konsumsi Data 4G Diprediksi Meningkat di 2019

4G ubah kebiasaan konsumsi data

1393249085

Imbas dari jaringan 4G yang makin ramai tentunya merubah perilaku konsumsi data. Kencangnya internet 4G ternyata berdampak pada konsumsi penggunaan data yang makin besar.

Bolt sebagai salah satu pionir operator 4G di Indonesia mencatat, 1,4 juta pelanggan mereka rata-rata suka streaming video melalui jaringan 4G. 40 Persen pelanggan Bolt mengakses layanan Google, yang kebanyakan mengakses YouTube.

Dicky Moechtar, CEO Internux, perusahaan yang menjalankan layanan Bolt 4G LTE mengatakan bahwa pelanggan mereka betah berlama-lama menonton konten video YouTube. Tidak heran bila rata-rata konsumsi data 4G pelanggan BOLT mencapai angka 8-12 GB per bulan.

Kecepatan 4G yang dua kali lebih baik dari generasi sebelumnya membuat pengguna betah berlama-lama online. Tanpa disadari pengguna mulai suka membuka konten-konten yang lebih berat dari sekedar chating maupun browsing. Imbasnya kuota internet jadi membekak. Mitos pun merebak bila kuota 4G lebih boros daripada 3G.

Diperkirakan tren mengkonsumsi konten video akan terus meningkat di jaringan 4G. Oleh Karena itulah pengembang konten, pengembang aplikasi, sampai operator selular berusaha membuat konten video yang memanjakan pelanggan mereka.

Hasil riset Ericsson Mobility Report 2015 memprediksi, tren kuota 1,1-2GB akan segera berakhir dalam lima tahun terakhir ini. Rata-rata waktu yang dihabiskan orang Indonesia untuk browsing di internet juga meningkat menjadi tiga jam per hari.

Sampai 2020 nanti, diperkirakan rata-rata konsumsi data penduduk Indonesia akan mencapai angka 5 GB per bulan. Padahal rata-rata pemakaian hingga 2015 lalu tercatat masih 0,62 GB per bulan. Kajian Network Quality Telkomsel makin mempertegas hal tersebut. Penggunaan data Telkomsel meningkat drastis menjadi 109{6d4da31955223774f92dce3d293cb7e669764550633ee25cdb7e9d5f0678e9b3}. 2011-2015 lalu, lonjakan konsumsi data Telkomsel saja mencapai angka fantastis. Menembus 3.900{6d4da31955223774f92dce3d293cb7e669764550633ee25cdb7e9d5f0678e9b3} dalam tempo lima tahun belakangan ini.

Demi mengetahui seberapa siap operator selular menghadapi era 4G, tim liputan khusus SINYAL menguji jaringan 4G di Jakarta. Ada 15 titik ibu kota yang SINYAL sambangi. Operator selular yang diuji pun mencakup tiga operator besar yakni, Telkomsel, Indosat, dan XL.

Di antara tiga operator besar tersebut, manakah yang paling siap menghadapi era baru ini? Berikut adalah liputan khusus perjalanan kami menguji jaringan 4G di Jakarta. Are you ready for the Journey? (Tim Sinyal)

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled