sinyal.co.id – Koneksi Lightning pertama kali diperkenalkan di iPhone 5, menggantikan konektor 30-pin yang telah digunakan di tipe iPhone sebelumnya, juga iPod.
Industri pun langsung beradaptasi, terutama dengan merilis speaker portable berkonektor baru dan aksesoris lainnya untuk mengakomodasi jenis konektor baru ini.
Lalu Apple merilis adaptor yang memungkinkan Anda masih menggunakan perangkat berkonektor 30-pin, dengan dock atau speaker dengan Lightning.
Ketika Apple perlahan ‘membunuh’ iPod Classic pada bulan September 2014, maka peranti tersebut menjadi produk Apple terakhir yang menggunakan konektor 30-pin.
Perlahan namun pasti, semua bergeser dan membiasakan diri dengan konektor Lightning. Bisa jadi, momen-momen tersebut yang membuat Apple tak lagi ragu mengilangkan konektor 3,5 mm hilang dari iPhone.