Mendapat pekerjaan bagus di perusahaan idaman tentu menjadi harapan banyak orang. Sayangnya, tak banyak yang beruntung mendapatkan pekerjaan impian di perusahaan idaman. Mungkin karena banyak calon pekerja kesulitan mendapatkan informasi mengenai seluk-beluk perusahaan tempat mereka akan bekerja, termasuk informasi mengenai suasana perusahaan dan informasi soal gaji. Atau gagal dalam wawancara kerja karena kurang mengantisipasi pertanyaan ‘jebakan’ dari HRD.
Banyak pula karyawan yang mendapatkan pekerjaan yang mereka harapkan, namun tidak mendapatkan gaji yang sesuai dengan standar karena kurang informasi. Ada pula karyawan yang sudah mendapatkan pekerjaan yang sesuai dengan talentanya dan dengan gaji yang bagus, namun merasa terjebak karena tidak nyaman dengan budaya dan suasana kerja di perusahaan tempat ia bekerja.
Jobplanet menawarkan beragam informasi yang dibutuhkan untuk mempersiapkan dan meningkatkan karir. “Selama ini, informasi mengenai seluk-beluk perusahaan serta informasi soal gaji dan kisi-kisi pertanyaan dalam wawancara kerja amat sulit didapatkan oleh para pencari kerja. Informasi mengenai gaji terutama, dipandang sebagai hal yang bersifat rahasia dan kurang pantas untuk dibicarakan dengan orang lain. Hal inilah yang menjadi tantangan terbesar para pencari kerja dalam menggapai karir yang mereka impikan, yang juga menyebabkan banyak calon karyawan salah langkah dalam melakukan negosiasi gaji atau gagal dalam tes wawancara kerja,” papar Kemas Antonius, Chief Product Officer, Jobplanet di Indonesia.
Jobplanet juga bisa membantu perusahaan dalam mengukur kualitas serta tingkat kepuasan karyawan mereka. “Melalui website kami, HRD atau perwakilan dari perusahaan dapat membaca secara langsung pendapat dari para karyawan mengenai suasana dan budaya kerja, serta keunggulan dan kelemahan perusahaan di mata mereka. Informasi ini tentunya akan sangat berguna bagi perusahaan dalam menilai tingkat kepuasan karyawan, sekaligus membandingkan kualitasnya dengan perusahaan lain yang bergerak dalam industri yang sama,” ungkap Kemas.
Sejak beroperasi di Indonesia bulan Agustus 2015, hingga awal Desember 2015, komunitas ini telah memiliki sekitar 200.000 anggota. Dan telah mengumpulkan 80.000 review dalam database-nya, dari review mengenai perusahaan, info gaji, sampai kisi-kisi pertanyaan dalam wawancara, dari sekitar 20.000 perusahaan.