SinyalMagz.com – Apple digadang-gadang bakal meluncur iPhone SE 2, yang merupakan Edisi Spesial untuk para penggemarnya, pada Mei 2018 mendatang.
Meski beberapa spekulasi ada juga yang menyebutkan bahwa Apple akan memperkenalkan iPhone dengan harga terjangkau, yakni seri SE 2, ini pada ajang Worldwide Developer Conference (WWDC) 2018, yang akan digelar pada bulan Juni 2018 mendatang.
Dilansir dari Forbes, smartphone iPhone SE generasi ke-2 ini nantinya akan disematkan dengan berbagai fitur terbaru. Salah satunya adalah fitur Touch ID, yang ada pada iPhone seri-seri terbaru.
Tak hanya itu saja, iPhone SE 2 ini juga dikabarkan akan meninggalkan lubang jack audio 3,5 milimeter. Dan itu berarti, sama seperti iPhone 7 hingga iPhone X, dimana nantinya akan ada earphone yang tersambung dengan Bluetooth.
Kabar soal hilangnya port untuk audio jack 3,5mm ini pun sebenarnya bukan kejutan. Sebab sebelumnya Apple telah menghapus fitur itu sejak merilis iPhone 7 pada tahun 2017 lalu.
Dan sebagai gantinya, Apple menghadirkan EarPods (earphone yang tertancap pada Lightning).
Ketiadaan port untuk audio jack 3,5mm sendiri dapat diartikan banyak hal. Mungkin saja iPhone SE 2 akan hadir lebih tipis, memiliki fitur anti-air yang lebih mumpuni, atau memiliki modul kamera ganda, karena ruang yang lebih luas pada bodi.
Sementara itu, untuk urusan chipset, Apple dikabarkan akan membenamkan prosesor A10 Fusion, yang ada pada iPhone 7.
Meski masih akan menggunakan prosesor Fusion A10 yang dipasangkan dengan RAM 2GB memori internal 32GB atau 128GB, smartphone iPhone SE 2 ini juga digadang-gadang nantinya akan memiliki performa yang cukup baik.
Sementara untuk sektor fotografi, iPhone SE 2 sudah didukung oleh kamera belakang 12MP dan kamera depan 5MP. Tak ketinggalan, smartphone ini juga mengusung baterai berdaya 1.700mAh.
Kemungkinan, iPhone SE 2 akan memiliki cover belakang dari bahan kaca dan memiliki dukungan pengisian nirkabel Qi.