Instagram Luncurkan Fitur Baru Untuk Hasilkan Foto Bokeh

SINYALMAGZ.com – Maret 2018 lalu beredar kabar kalau Instagram akan segera menghadirkan mode bokeh. Dan kini, akhirnya fitur tersebut mulai tersedia, di mana perusahaan meluncurkan mode khusus Portrait dalam aplikasinya bernama “Focus”.

Melalui mode Focus ini, pengguna pun dapat mengambil foto dengan efek bokeh (latar belakang blur). Bahkan pada smartphone yang tak memiliki pengaturan mode Portrait sekalipun.

Fitur bokeh bernama Focus ini sendiri baru tersedia di menu kamera smartphone keluaran terbaru. Tetapi dengan hadirhya mode Focus ini, pengguna smartphone Android maupun iOS apa pun akan bisa menikmati efek bokeh untuk diunggah ke platform Instagram.

Namun untuk menggunakan mode Focus ini, pengguna harus membuka Stories di Instagram, dan geser ke opsi di bawah tombol “Record”.

Di situ, akan ada mode Focus di samping “Super Zoom.”, berjajar dengan fitur-fitur lainnya.

Mode Focus

Setelah melakukannya, fokuskan kamera pada seseorang, maka foto tersebut akan secara otomatis fokus ke orang itu, namun dengan memburamkan latar belakang.

Dari sana, pengguna juga bisa mengambil foto selfie atau video artistik sesuai keinginan, serta menambahkan filter dan juga fakta (misalnya lokasi) lainnya.

Setelah selesai, pengguna pun bisa membubuhkan sticker, filter, atau GIF sekalipun, yang kini sudah kembali ke Instagram Stories.

Bagi pengguna smartphone yang tidak memiliki fitur mode Portrait, tentu mode Focus ini menjadi penambahan yang menyenangkan. Dan itu berarti Instagram kemungkinan menggunakan sistem berbasis AI murni untuk penginderaan mendalam.

Menurut Instagram, mode Focus ini akan tersedia untuk semua generasi iPhone dari 6S hingga ke X, serta perangkat Android tertentu.

Selain mode Focus, Instagram juga meluncurkan “Mention” untuk pengguna iOS, yang memungkinkan pengguna untuk menandai teman-teman mereka dengan meletakkan stiker di dalam gambar. Di mana pengguna dapat mengetahui apakah smartphonenya termasuk dalam daftar Instagram Focus, dengan melakukan up-date aplikasi.

Sementara untuk sticker Mention, bisa ditemukan dengan mengetuk ikon sticker yang berada di deretan atas. Lalu pilih opsi “Mention”, dan ketik nama akun teman yang ingin disebutkan.

 

Halaman selanjutnya:

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled