SINYAL.co.id – Pada awal tahun 2017 HTC mengatakan bahwa akan meluncurkan tak lebih dari 6 sampai 7 smartphone tahun ini.
Kini muncul bocoran nama kode dan spesifikasi smartphone HTC mendatang dari anggota komunitas HTC dan akun Twitter Corn Chen.
Nama kode dari smartphone yang akan diluncurkan pada akhir 2017 tersebut adalah Ocean Master, Ocean Harmony dan Ocean Lite.
Spesifikasi Smartphone HTC Mendatang
Menurut Chen, Ocean Master akan hadir dengan layar berukuran 6 inci dan dua kamera.
Kamera 12 MP kemungkinan akan dibenamkan di punggung ponsel, sementara kamera 8 MP berada di bagian depan sebagai kamera selfie.
Tersedia dua pilihan konfigurasi memori, pertama menggunakan RAM 4 GB dengan media penyimpanan berkapasitas 64 GB.
Sementara konfigurasi kedua menggunakan RAM 6 GB dengan kapasitas media penyimpanan 128 GB.
Konfigurasi memori Ocean Lite dan Ocean Harmony hanya satu versi, yaitu RAM 4 GB dan media penyimpanan berkapasitas 64 GB.
Perbedaan kedua smartphone tersebut terletak pada ukuran layar. Layar Ocean Lite berukuran 5,2 inci, sedangkan Ocean Harmony berukuran 6 inci.
Kabarnya Ocean Master dan Ocean Lite akan diumumkan pada bulan November. Sementara Ocean Harmony akhirnya akan tiba pada Desember tahun ini, tepat sebelum perayaan Natal.
Tak satu pun dari ketiga smartphone tersebut merupakan U11 Life yang diproduksi HTC menggunakan program Android One.