Harga Xiaomi Redmi 3 Pro Bekas (Second) Terbaru 2019

SINYALMAGZ.com – Xiaomi Redmi 3 Pro resmi diluncurkan pada tanggal 12 Januari 2016, dengan menyasar kalangan menengah ke bawah. Ketika itu, smartphone ini dibanderol dengan harga yang cukup terjangkau.

Meski demikian, spesifikasi yang dibawanya tidak kalah dengan smartphone lainnya. Terbukti, hingga kini Xiaomi Redmi 3 Pro masih diburu pengguna smartphone.

Smartphone ini hadir dengan mengusung layar bertipe IPS LCD capacitive touchscreen 16 juta warna yang cukup berkualitas. Layarnya memiliki resolusi 720 x 1280 pixels dengan kualitas HD dengan kerapatan layar mencapai 294 ppi pixel yang cukup berkualitas, serta dukunan user interface MIUI 7.0.

Layarnya sendiri memiliki ukuran 5 inchi, dengan dimensi 139.3 x 69.6 x 8.5 mm serta bobot 144 gram.

Hadir penuh gaya, Xiaomi Redmi 3 Pro memiliki tiga varian warna, yaitu Dark Gray, Silver, dan juga Gold.

Untuk performa, Xiaomi Redmi 3 Pro sudah dibekali dengan Prosesor Qualcomm MSM8939v2 Snapdragon 616, dan dibantu dengan prosesor Quad-Core 1.5 GHz dan Quad-Core 1.2 GHz. Dengan prosesor jenis ini, dipercaya kinerja smartphone ini akan lebih hemat baterai.

Dan untuk menampilkan 3D yang lebih sempurna, smartphone ini juga telah mendapat dukungan GPU Adreno 405.

Untuk sistem operasinya, Xiaomi Redmi 3 Pro sudah menggunakan OS Android versi 6.0.1 Marshmallow yang dapat di-upgrade menjadi Android v7.0 Nougat.

Smartphone ini juga sudah dilengkapi dengan RAM 3 GB serta memori internal 32 GB, yang bisa diperluas dengan memori eksternal/microSD dengan kapasitas 128 GB.

Xiaomi Redmi 3 Pro

Sesuai dengan harganya, yang ditujukan untuk kelas menengah, sektor kamera yang dipasangkan pada smartphone ini pun standar. Di mana Xiaomi Redmi 3 Pro hadir dengan kamera belakang 13 MP dengan bukaan lensa f/2.0 serta dilengkapi dengan Phase Detection Autofocus, dan LED Flash.

Tak hanya itu saja, fitur Geo-tagging, touch focus, face/smile detection, HDR, dan Panorama juga ditanamkan pada ponsel ini.

Sementara itu, untuk mendukung kegiatan berfoto selfie dan video call, smartphone ini juga dilengkapi dengan kamera depan beresolusi 5 MP berbukaan f/2.2, yang mampu menghasilkan video dengan resolusi 1080p@30fps.

Baterai pada Xiaomi Redmi 3 Pro berdaya 4.100 mAh, dengan tipe Non-removable Li-Ion, dan dilengkapi pula dengan Fast Battery charging.

 

Halaman selanjutnya:

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled