SinyalMagz.com – Umat Islam di seluruh dunia sudah mulai menjalankan ibadah puasa Ramadhan. Dan di bulan Ramadan kali ini, Google Maps memiliki 4 fitur baru untuk membantu umat muslim di Indonesia menemukan restoran yang tepat, agar acara ngabuburit bersama keluarga ataupun teman menjadi lebih mudah.
Inilah 4 fitur baru dari Google Maps tersebut:
1. Ulasan Restoran
Memilih restoran yang tepat untuk berbuka puasa bersama keluarga ataupun teman-teman terkadang menjadi hal yang sangat menantang.
Tetapi kini Google Maps dan Google Penelusuran dapat membantu dengan memberikan ulasan pengguna dan ulasan para kritikus dari media life style seperti JKTGO dan Manual.
2. Temukan penawaran dan diskon yang disediakan oleh pemilik restoran
Bukan hanya soal rasa, tetapi harga juga penting. Kamu juga dapat melihat acara, paket, dan promosi di postingan yang dibuat oleh pemilik restoran di Google Maps.
3. Waktu tunggu restoran
Meskipun orang-orang bersedia menunggu dalam antrian untuk makanan yang lezat, namun akan lebih mudah jika kamu bisa memperkirakan berapa lama kamu harus menunggu.
Waktu tunggu di Google Maps dan Google Penelusuran dapat memberi perkiraan berapa lama kamu harus menunggu di restoran favorit kamu.
Keputusan, apakah makanan favorit kamu itu benar-benar layak untuk ditunggu menjadi keputusan kamu, atau kamu dapat merencanakan kunjungan di lain waktu untuk menghindari antrian yang panjang.
4. Reservasi dengan “Reservasi Dengan Google”
Jika kamu tidak bisa menunggu, lakukan reservasi melalui Google Maps atau Penelusuran.
Fitur “Reservasi Dengan Google” ini memungkinkan pengguna Indonesia untuk melakukan reservasi restoran tanpa hambatan melalui kemitraan dengan platform pemesanan restoran terkemuka seperti Qraved dan Chope.