Belum lagi seri ini menjalankan sistem operasi Android v6.0 Marshmallow. Meskipun belum kenakan OS Android mutakhir, namun melalui OS ini pun mampu melengkapi kinerja yang dimilikinya.
Untuk masalah pengolah grafis, vivo V5 Plus percayakan GPU Adreno 506. Hasil gambar yang ditampilkan cukup merasa nyaman saat SINYAL MAGZ memainkan beberapa game online dengan grafis baik.
Berbicara masalah baterai, pengisian baterai vivo V5 Plus masuk dalam kategori cepat. Bahkan sangat cepat, hanya butuh waktu 30 menit bagi SINYAL MAGZ untuk mendapatkan baterai full dari posisi 0 persen.
Selain itu, ketahanan baterainya juga cukup ciamik. Ini terbukti ketika SINYAL mencoba dengan memainkan musik secara nonstop dari jam 12 malam hingga jam 8 pagi, baterainya masih tersisa 13 persen.