SINYALMAGZ.com – Banyak pilihan game yang bisa kamu mainkan sendiri ataupun bersama teman. Mulai dari game strategi, edukasi, hingga olahraga. Untuk game olahraga, salah satu jenis game yang paling populer adalah sepak bola.
Ya, sepak bola memang olahraga nomor satu di dunia. Berawal dari situ, para developer pun mulai melahirkan sejumlah game keren yang bertemakan sepak bola.
Tak hanya di PlayStation saja, tetapi game sepak bola kini sudah merambah ke smartphone. Meskipun hanya dimainkan di smartphone, namun kualitas game sepak bola ini tidak kalah keren.
Penasaran game sepak bola apa saja yang bisa dimainkan di smartphone Android?
Berikut 3 game sepak bola Android terbaik 2018.
1. Dream League Soccer 2018
Dream League Soccer 2018 adalah game sepak bola yang bisa dimainkan di smartphone Android.
Game ini memungkinkan kamu untuk mengelola tim sendiri, mengontrol pemain, dan menikmati permainan sepak bola.
Game play di Dream League Soccer 2018 ini mirip dengan Career Mode pada Pro Evolution Soccer, tetapi tidak memiliki kontrak pemain atau transfer klub.
Di game ini, kamu bisa mengumpulkan koin dengan bermain dan memenangkan setiap pertandingan.
Cara lain mengumpulkan koin adalah dengan menyelesaikan tantangan atau menonton iklan. Kemudian koin tersebut dapat digunakan untuk mendatangkan pemain dari bursa transfer.
2. FIFA Soccer 2018
FIFA Soccer adalah salah satu game sepak bola yang paling kaya fitur untuk Android. Game ini menampilkan pemain yang memiliki lisensi dari FIFA, yang berasal dari 550 tim di dunia nyata.
Jadi, saat memainkan game ini, kamu akan mendapatkan pengalaman luar biasa.
Di FIFA Soccer, kamu harus membuat tim impian kamu sendiri dan bersaing dengan pemain di seluruh dunia.
Kamu juga dapat menguji keterampilan dalam single-player campaign mode, dan kemudian tantang diri kamu dalam permainan yang berbeda.