sinyal.co.id – Di era smartphone jaman now, berbagai macam fitur smartphone mulai marak hadir dan bermunculan di berbagai macam vendor smartphone.
Mulai dari munculnya fitur Fingerprint Scanner, Wide Selfie, Selfie Sticker, hingga yang paling baru saat ini ialah Face Unlocks.
Fitur Face Unlocks pasti SINYALOVA sudah tak asing lagi bukan? Fitur tersebut merupakan pengenal wajah yang bertujuan untuk mencegah orang lain yang ingin mengetahui privasi dari smartphone.
Hadirnya fitur ini membuat smartphone seseorang akan lebih terjaga keamanannya dari tangan usil yang merajalela.
Kabar gembiranya, bukan hanya smartphone premium saja yang miliki fitur Face Unlocks. Kini smartphone murah meriah pun juga telah disemati fitur tersebut.
Salah satu smartphone lokal yang adopsi fitur Face Unlock ialah Evercoss. Evercoss baru saja luncurkan produk jagoan terbarunya berlabel Evercoss M50.
Evercoss M50 miliki fitur lengkap yang dapat menggawangi smartphone jaman now dalam melakukan aktivitas setiap harinya, mulai dari Fingerprint Scanner, Selfie Sticker, Slow Motion Video, hingga Face Unlocks.
“Sejalan dengan komitmen Evercoss, Kami akan terus menghadirkan inovasi dan teknologi terkini untuk memenuhi kebutuhan dari konsumen,” Suryadi, Head of Marcomm Evercoss.
Suryadi menambahkan Evercoss M50 hadirkan fitur lengkap kekinian dan bisa dibilang ini adalah smartphone Fingerprint dan 4G LTE termurah smartphone jaman now yang hanya dibanderol Rp800.000.
Evercoss M50 akan dijual secara offline dan kabar yang beredar bahwa seri tersebut sudah tersedia di beberapa wilayah Indonesia (Jawa, Sumatera, Sulawesi, dan Kalimantan) sejak akhir Oktober kemarin.
AGUNG