WWW.SINYAL.CO.ID – Tak mau kalah oleh Bose yang lebih dulu merilis headphone yang dilengkapi aplikasi Google Assistant, di ajang CES 2018 giliran JBL yang unjuk kekuatan. Masih dengan produk serupa Bose.
Pertama sebuah earphone (in-ear headphone) yang berjuluk Everest 110GA. Earphone ini dalam satu paket pembelian dilengkapi tiga buah earbud dengan beda ukuran, Masing-masing S, M dan L.
Earphone ini dilengkapi dengan teknologi JBL Pro Audio Sound.
Selain itu JBL menjanjikan pemakaian hingga delapan jam penuh.
Serunya, harga JBL Everest 110GA lebih murah ketimbang produk yang dirilis oleh Google sendiri, yaitu Pixel Buds. JBL Everest 110GA hanya dibanderol seharga 99,95 dolar.
Di level selanjutnya, JBL merilis Everest 310GA. Nah, seri ini berjenis headphone on-ear dengan earbuds yang lebih besar menutupi kuping.
Selain dilengkapi dengan teknologi audio serupa JBL Everest 110GA, juga memiliki koneksi Bluetooth 4.1. Tak lupa aplikasi ShareMe 2.0. Untuk headphone kelas middle ini JBL melego seharga 199,95 dolar.
Untuk durasi pemakaian, JBL Everest 310GA bisa bekerja full time sampai 20 jam.
Varian terakhir alias yang speknya paling tinggi adalah JBL Everest 710GA. Seri ini selain dapat bekerja lebih lama (25 jam), dan memiliki fasilitas seperti yang terdapat pada JBL Everest 310GA, juga mempunyai kualitas audio yang terbaik.
Varian tertinggi ini ditawarkan seharga 249,95 dolar. (*)