Belum lagi Xiaomi Redmi 4A dukung fitur USB OTG. Proses Plug and Play OTG berjalan dengan lancar dan sangat mudah.
Notifikasi tetap harus diaktifkan terlebih dahulu, tapi tidak mengurangi kelancaran tersambungnya OTG. Mengambil file dan memutar film di USB-nya dapat terselenggara dengan mudah.
Jika melihat dari spesifikasi yang ditawarkan, ponsel Redmi 4A seharga Rp1,5 jutaan masih memiliki kinerja yang kompetitif.
Tapi jangan Anda bandingkan dengan model Redmi 4 Prime, karena akan terasa berbeda termasuk dalam urusan performa.
Redmi 4A mewakili versi murah dari generasi 4G yang ada di pasar global. Tapi, produk ini layak diacungi jempol dengan segala kelebihannya.
Apalagi jika menilik dari harga yang ditawarkan, serta performa yang disuguhkan. Ciamik!
Imam