Cara Pengisian Daya Memakai Wireless Charging Pad
Pad untuk mengisi daya ini memang sudah tersedia di Eropa. Perangkat tersebut menggunakan kabel induktif yang dibuat ke dalam mobil untuk mengisi daya 3,2 kW per jam.
Baterai dapat terisi antara tiga sampai empat jam dari kondisi kosong. Namun pengguna mesti menyiapkan outlet 220 volt untuk dihubungkan pada pad tersebut.
Tetapi segera setelah sopir meletakkan mobil di atas pad, maka sistem infotainment BNW mendeteksi pad dan bertanya apakah sopir ingin mulai mengisi daya.
“Kami ingin mempelajari mengenai konsumen yang menginginkannya dan bagaimanan menggunakannya. Jadi perlu dilakukan uji kecil terlebih dahulu,” ucap Kelly.
Kelly mengatakan bahwa ketersediaan sistem tersebut juga akan terbatas di Amerika. Mereka ingin mencoba untuk menentukan apakah lebih dari 300 dealer di negara tersebut yang dapat menjual perangkat dan mitra yang dibutuhkan untuk memasangnya pada garasi konsumen.
Tampaknya perangkat ini akan menjadi momen besar untuk mobil yang diisi daya dengan wireless charging jika dapat bekerja dengan baik pada pengguna awal.