Berita XL: Ini Dia 10 Lagu Streaming via Spotify Wajib Anda Dengar

WWW.SINYALMAGZ.COM – Spotify telah jadi aplikasi streaming musik terbesar di dunia. Fakta menujukkan aplikasi ini diduyuni oleh lebih dari 180 juta pasang telinga. Dalam kurun lima tahun jumlah penggunanya naik mencapai 471 persen.

Dari jumlah tadi, 40 persen di antaranya merupakan pelanggan. Dengan kecepatan pengguna tersebut, Spotify telah mengalahkan Apple Music maupun Amazon Music, dua aplikasi streaming musik lainnya.

Tetapi tahukah Anda, lagu-lagu apa saja yang paling di-streaming oleh pengguna Spotify?

Tembang-tembang ini sudah mencapai lebih dari 1,2 miliar kali di-streaming di seluruh dunia. Ini membuat juga pendapatan sang artis pun meningkat dari streaming lagu via internet.

Kalau Anda masih belum pernah dengar, berikut ini daftar 10 lagu paling kerap mondar-mandir di Spotify.

RANK LAGU ARTIS RILIS STREAM (KALI)
1 Shape of You Ed Sheeran 6/1/2017 2,216 Miliar
2 One Dance Drake feat. Wizkid & Kyla 5/4/ 2016 1,708 Miliar
3 Rockstar Post Malone feat. 21 Savage 15/9/2017 1,604 Miliar
4 Closer The Chainsmoker feat. Halsey 29/7/2016 1,569 Miliar
5 Thinking Out Loud Ed Sheeran 21/6/2014 1,359 Miliar
6 God’s Plan Drake 19/1/2018 1,324 Miliar
7 Havana Camila Cabello feat. Young Thug 3/8/2017 1,252 Miliar
8 Lean On Major Lazer & DJ Snake feat. M0 2/3/2015 1,249 Miliar
9 Despacito (Remix) Luis Fonsi & Daddy Yankee feat. Justin Bieber 17/4/2017 1,248 Miliar
10 Love Yourself Justin Bieber 9/20/2015 1,236 Miliar

Tembang Shape of You tak hanya sukses di YouTube, namun juga di platform lain, termasuk Spotify. Bahkan belum pula ada yang mendekati pun. Seluruh lagu lain bahkan belum ada yang bisa mencapai 2 miliar kali streaming.

Ed Sheeran selain menempatkan Shape of You juga memasang tembang Thinking Out Loud yang dirilis sebelumnya.

Artis lain yang menyumbang dua tembang di daftar 10 tembang paling sering di-streaming adalah Drake. Bahkan One Dance yang merupakan kolaborasi dengan Wizkid dan Kyla menembus di urutan kedua.

Untuk bisa mendengarkan tembang papan atas, buat pelanggan XL bisa langsung membeli lewat Spotify (menjadi pelanggan Premium). Linknya: https://www.spotify.com/id/premium

Atau jika Anda belum berlangganan Spotify, sebaiknya Anda menggunakan paket internet yang ditawarkan XL Axiata. Paket-paketnya dapat disimak di: https://www.xl.co.id/id/mobile/prabayar

 

 

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled