Asus Zenfone Max VS Xiaomi Redmi 3 Prime

Desain & Layar

Penampakan desain Asus Zenfone Max.

Penampakan desain Asus Zenfone Max.

Asus masih menggunakan desain layaknya seri Zenfone pada seri sebelumnya. Meski pada bagian cover dibuat sedikit berbeda dengan menggunakan bahan plastik bertekstur mirip kulit. Cover ini bisa dilepas namun baterai bagian dalam tidak bisa dicopot.

Xiaomi Redmi 3 Prime miliki material bodi dari metal.

Xiaomi Redmi 3 Prime miliki material bodi dari metal.

Pengguna hanya bisa memanfaatkannya untuk memasang kartu SIM serta micro SD. Xiaomi menggunakan cover berbahan metal yang membuatnya terkesan lebih mewah. Berbeda dengan desain Asus dengan cover yang dibuat agar tidak licin saat digenggam, desain Xiaomi memang lebih mungil. Karena menggunakan desain unibodi, slot kartu SIM dan memori berada di sisi kiri yang menggunakan jenis Hybrid. Artinya slot pertama untuk slot micro SIM dan slot kedua bergantian antara kartu nano SIM dan micro SD.

Dengan kapasitas baterai yang besar, otomatis dimensinya lebih tebal dan bobot lebih berat. Namun hal ini tidak terlalu menyolok, utamanya pada Xioami. Dengan desain yang tetap ramping dan mungil, memang tidak terlihat bahwa kapasitas baterainya besar. Berbeda dengan Asus yang terlihat lebih besar, selain karena kapasitas baterai tentu saja karena menggunakan layar berukuran 5,5 inch.

Ragam sensor yang dimiliki oleh Asus Zenfone Max (kiri) dan Xiaomi Redmi 3 Prime (kanan).

Ragam sensor yang dimiliki oleh Asus Zenfone Max (kiri) dan Xiaomi Redmi 3 Prime (kanan).

Layar pada Asus Zenfone Max hanya memiliki 6 jenis sensor saja. Hal ini membatasinya dari menjalankan berbagai aplikasi yang lebih beragam, contohnya ketidakhadiran sensor Gyroscope yang membuatnya tidak bisa menjalankan aplikasi berbasis Virtual Reality. Sedangkan Xiaomi Redmi 3 Prime memiliki sebelas jenis sensor, termasuk Gyroscope yang bekerja dengan baik. Kedua layar juga sudah mendukung hingga sepuluh titik sentuhan secara bersamaan.

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled