Tiga Varian Asus ZenFone 3 Ini Turun Harga

SINYALMAGZ.com – Produsen asal Taiwan, ASUS, baru saja mengumumkan bahwa harga terbaru untuk varian ZenFone 3 series, yakni ZE520KL dan ZE552KL, turun dan menjadi lebih terjangkau.

Dilaporkan, untuk Asus ZenFone 3 dengan spesifikasi ROM 32 GB dan RAM 3 GB kini dibanderol dengan harga Rp 2,4 juta. Sementara untuk versi RAM 4 GB, sekarang menjadi Rp 2,5 juta.

Sedangkan untuk varian ZenFone 3 yang memiliki layar 5,5 inci dan mengusung storage 64 GB serta RAM 4 GB, kini dijajakan seharga Rp 3 juta.

Menariknya lagi, pemangkasan harga ketiga smartphone tersebut berlaku secara nasional untuk seterusnya, dan bukan promo sesaat.

Asus ZenFone 3 sendiri dikenal sebagai perangkat yang unggul pada sektor fotografi. Dimana kamera Asus PixelMaster 3.0 telah dilengkapi dengan sejumlah fitur canggih untuk membantu pengguna mendapatkan fokus lebih cepat, mengambil gambar lebih baik, lebih jernih, dan akurasi warna yang lebih tinggi.

Untuk mengoptimalkan pengambilan gambar, Asus ZenFone 3 telah diperkuat oleh sensor Sony IMX398 beresolusi 16 MP yang menggunakan sistem TriTech Autofocus.

Selain itu, kamera pada smartphone ini juga sudah mendukung OIS dan EIS untuk foto-foto yang tajam dan video yang stabil dari guncangan demi mengabadikan momen dengan sempurna.

Seluruh varian ZenFone 3 juga mengusung Display layar sentuh dengan resolusi Full HD (1920 × 1080 pixels) yang membuatnya menjadi ideal untuk menyaksikan film ataupun konten multimedia lainnya.

Bicara soal dapur pacu, smartphone besutan ASUS ini diperkuat dengan prosesor Octa-Core terbaru, yaitu Qualcomm Snapdragon 625. Dibanding prosesor Qualcomm Snapdragon 617 terdahulu, prosesor yang digunakan kali ini menawarkan efisiensi energi hingga 35% lebih tinggi.

Untuk kecepatan performa internet, Asus ZenFone 3 memanfaatkan modem Qualcomm Snapdragon X9 LTE, modem yang terintegrasi, dan juga konektivitas Multi User-Multiple Input Multiple Output (MU-MIMO) berbasis Wi-Fi 802.11ac.

Grafis Adreno 506 dikombinasikan dengan RAM sebesar 4 GB mampu melengkapi kinerja tinggi yang disediakan oleh CPU.

 

Halaman selanjutnya:

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled