Asiafone Siapkan 15 Service Center Lagi

[sinyal.co.id] Bandung, 19 November 2014

Asiafone tak segan-segan berinvestasi untuk service center-nya. “Layanan purna jual sangat mendorong kepercayaan konsumen terhadap merek (Asiafone),” jelas Herman Zhou, Direktur Utama Asiafone di sela-sela pembukaan service center Asiafone di Bandung.

asiafone_service_center

Tak sekedar membuka, Asiafone pun mengelolanya sendiri. Setiap service center dilengkapi teknisi handal yang rutin dilatih kembali. Waktu layanan distandar sekitar 1 jam sehingga konsumen bisa menunggui smartphone kesayangannya.

Asiafone juga membuat sistem online yang menghubungkan service center dan head office sehingga setiap pekerjaan dapat dipantau dari pusat. Jadi, apa yang sedang dikerjakan, berapa pekerjaan yang masih menunggu, sampai stok suku cadang bisa terpantau dari pusat.

Saat ini, Asiafone sudah memiliki 22 service center yang tersebar di 21 kota seluruh Indonesia.

Sampai pertengahan tahun 2015, Asiafone akan menambah 15 service center lagi di kota besar maupun kota satelit.

Di Jawa, service center akan ditambah di daerah Purwakarta, Bogor, Tangerang, dan Sidoardjo. Lalu di daerah Jambi, Pekanbaru, Bengkulu, Batam, dan Aceh untuk Sumatera; di daerah Palu, Kendari, dan Gorontalo untuk Sulawesi; di daerah Balikpapan untuk Kalimantan; serta di Indonesia Timur di daerah Lombok dan Kupang.

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled