Survei: Facebook Mulai Ditinggalkan Penggunanya

SINYALMAGZ.com — Baru-baru ini survei yang melibatkan 4.594 responden mengungkapkan fakta mengejutkan bahwa jejaring sosial Facebook secara perlahan mulai ditinggalkan para penggunanya.

Survei yang dilakukan antara 29 Mei hingga 11 Juni 2018 itu menunjukkan bahwa sebanyak 26% orang telah menghapus aplikasi Facebook dari ponselnya. Sementara 54% pengguna Facebook yang berusia 18 tahun ke atas mengaku mengubah pengaturan privasi di aplikasi Facebook mereka selama 12 bulan terakhir.

Penelitian yang dilakukan firma riset Pew Research itu juga menunjukkan fakta bahwa sebanyak 42% pengguna Facebook menganggurkan akun mereka, tanpa mengeceknya selama berminggu-minggu.

Sebanyak 74% pengguna Facebook mengaku melakukan salah satu dari tiga aksi tersebut. Hasil dari penelitian ini kemungkinan adalah imbas dari skandal Cambridge Analytica yang menyalahgunakan data terhadap lebih dari 87 juta akun Facebook pada Maret lalu.

Dilansir dari laman Pew Research Center, Senin (10/9/2018), survei ini sejatinya membagi responden dalam beberapa kategori usia. Yang secara lebih spesifik, 44% pengguna Facebook usia muda yang berada di usia 18 – 29 tahun mengaku telah menghapus aplikasi Facebook dari ponsel mereka tahun lalu.

Sementara pengguna berusia lebih tua, yakni 65 tahun ke atas, sebanyak 12%-nya juga melakukan hal yang sama. Hanya sepertiga dari pengguna usia 65 tahun dan lebih tua yang mengubah pengaturan privasi di akun Facebook mereka selama setahun terakhir.

Persentase itu hanya selisih 1% lebih banyak jika dibanding pengguna muda yang mencapai 64 %.

Saat kasus Cambridge Analytica menyeruak, Facebook memang telah memperbarui pengaturan privasi di platform-nya. Pembaruan itu mengizinkan pengguna untuk mengunduh data mereka selama berselancar di Facebook, sekaligus memberi tahu info pribadi apa saja yang selama ini disimpan Facebook.

 

Halaman selanjutnya:

We will be happy to hear your thoughts

Leave a reply

Sinyal Magazine
Login/Register access is temporary disabled